Metode Pelaksanaan Pekerjaan Galian Tanah

Metode pelaksanaan pekerjaan galian tanah 

1. Lingkup Pekerjaan 
 Pekerjaan ini meliputi proses pembuatan pengukuran, pembuatan patok, penggalia tanah dan perapihan hasil galian.

2. Persiapan Pekerjaan 
1) Mengirim program kerja (workplan) termasuk metoda kerja, schedule, perlatan, personil kerja dan gambar kerja yang akan digunakan, untuk memperoleh persetujuan dari Konsultan sebelum pekerjaan.
2) Memberitahu Konsultan secara tertulis paling sedikit 24 jam sebelum tanggal dilakukannya pelaksanaan pekerjaan

Metode Pelaksanaan Pekerjaan Galian Tanah Pada Pekerjaan Gedung

3. Uraian Pekerjaan
Galian Tanah Pondasi Pedestal
a. Pemasangan Bowplank , penentuan titik pile +0,00 (BM). Bowplank dipasang dengan menggunakan kayu kelas III  yang berguna penempatan benang sebagai titik acuan as bangunan pondasi dan tie beam
b. Pekerjaan penggalian dilakukan dengan alat berat excavator(Sesuaikan dengan spesifikasi teknis, apakah proses penggalian dilakukan dengan menggunakan alat berat atau secara manual)
c. Type galian disesuaikan dengan kondisi tanah aktual. Untuk kondisi tanah dimana koefisien runtuhan tanah kecil dapat dilakukan sisi galian tegak, jika koefisien runtuhan tanah besar maka sisi galian miring .
d. Penggalian dilakukan 10-50 cm lebih besar dari besaran pondasi, fungsinya sebagai ruang gerak untuk pekerjaan pemasangan bekesting, type galian sesuaikan dengan kebutuhaan yang dalam galiannya =(-2,8 m ) dari elevasi BM (+0,0)
P1 = 2,7 X  2M ---- GP1 = 3,1 X  2,4M
P2 = 2,2 X  2M ---- GP2 = 2,6 X  2,4M
P3 = 2,0 X  2M ---- GP3 = 2,4 X  2,4M
P4 = 2,0 X  2M ---- GP4= 2,4 X  2,4M
P5 = 2,0 X  1M ---- GP5 = 2,4 X  1,4M dan seterusnya.

e. Harus diatur metode pengalian, pembuangan dan penumpukan tanah. Penumpukan tanah galian tidak boleh  terkonsentrasi dekat galian untuk mengurangi resiko runtuhan tanah masuk  kembali ke dalam galian pondasi .Penempatan hasil galian ditempat +1m dari bibir lubang pondasi agar tidak terjadi kelongsoran dinding tanah
f. Setelah pekerjaan galian dilakukan, hasil galian (dimensi P X L X H) diperiksa dan dicek terhadap as bangunan bowplank

4. Tahapan Pekerjaan
Tahapan Pelaksanaan Pekerjaan Galian Tanah


5.  Kebutuhan Jasa, Alat dan Material
Perlatan
• Alat Tukang
• Meteran
Tenaga
•Pekerja
• Mandor

6. Analisa K3
1. Personil
• Pelaksana
• Petugas K3L
• Tenaga Kerja
2. Aspek K3 Memasang Rambu Peringatan
• Rambu Perinagatan :
 “HATI-HATI DAERAH WAJIB MENGGUNAKAN APD

Menggunakan Alat Pelindungan diri ( APD )
• Sarung Tangan
• Helm
• Sepatu Safety

Metode Pelaksanaan Pekerjaan Galian Tanah Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Masyarakat Belajar

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts